SERANG,Revolusinews.com – Sejumlah Mahasiswa dari Gerakan Aksi Moral Mahasiswa (GAMMA) Kabupaten Lebak Provinsi Banten berunjuk rasa di depan kantor kementerian PUPR pada Rabu (12/02/2025) Jakarta selatan.
Terlihat GAMMA membentangkan sejumlah spanduk bertuliskan desakan evaluasi BPJN Banten hingga terpampang gambar atau photo yang diduga adalah Kepala Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Provinsi Banten dicoret silang merah dengan tulisan “Mendesak Dirut Jenderal Bina Marga Kementerian PUPR memecat Kabalai PJN Banten, Wahyu S. Winurseto”
Ketua umum GAMMA, Ahmad Hudori menyampaikan pihaknya akan terus melakukan aksi demonstrasi sampai pada tuntutan dipenuhi oleh Ditjen Bina Marga Kementerian PUPR.
“Sampai pada Dirut Jenderal Bina Marga Kementerian PUPR belum menindak dan memenuhi tuntutan agar memecat Kabalai PJN Banten, selama itu pula GAMMA akan terus menerus melakukan desakan aksi demonstrasi di kantor Kementerian PUPR.”
Lanjut Dori, masa aksi sempat dimintai masuk oleh perwakilan Ditjen Bina Marga Kementerian PUPR. Dalam kesempatan itu GAMMA menyerukan akan kembali menggelar aksi jika dalam kurun waktu tujuh hari tuntutan tidak di penuhi
“Kami sempat memenuhi permintaan masuk bertemu perwakilan Ditjen Bina Marga. Kami sampaikan tuntutan serta meminta komitmen atensi waktu 7×24 jam jika tuntutan tidak dipenuhi, jangan salahkan kami jika GAMMA akan kembali menggelar aksi yang jauh lebih besar di kementerian PUPR,” pungkas Dori.(red)