MTQ ke 12 Tingkat Kecamatan Cikupa Resmi Ditutup

oleh -94 Dilihat
oleh
img 20241216 wa0007 11zon

TANGERANG, Revolusinews.com – Walaupun diguyur hujan masyarakat Cikupa sangat antusias menghadiri acara penutupan MTQ ke-12 yang dimeriahkan dengan hadroh dan sari tilawah oleh Abdul Jalil peserta MTQ sekaligus juara 1 dari Desa Bojong tingkat Kecamatan Cikupa bertempat di Desa Talaga Kecamatan Cikupa, Kabupaten Tangerang, Banten pada Minggu (15/12/2024) malam.

Sekretaris Kecamatan (Sekcam) Cikupa, M Mumu saat ditemui awak media mengucapkan syukur Alhamdulillah telah melaksanakan penutupan MTQ ke 12 tingkat Kecamatan Cikupa yang berjalan lancar, tertib.

“Kita melihat antusias masyarakat Cikupa sangat luar biasa. Tahun ini Desa Pasir Gadung kembali menjadi jadi juara umum yang kedua kalinya, saya ucapkan terima kasih mewakili pimpinan  kepada Pemerintah Desa Talaga dan seluruh masyarakat Cikupa yang ikut serta mensukseskan acara MTQ ke 12,” ucapnya

“Harapannya seperti yang disampaikan oleh pimpinan kita yakni pak Camat, mudah-mudahan ini menjadi standar dalam penyelenggaraan MTQ pada tiap tahunnya dan tentu standar ini bisa dijadikan tolak ukur,  lebih-lebih penyelenggaraan di tahun-tahun berikutnya bisa lebih meriah dan jauh lebih menarik,” harap Mumu.

Perwakilan keluarga dari salah satu kafilah Desa Bojong, yang di jumpai awak media dari Forum Media Banten Ngahiji ( FMBN ) mengucapkan alhamdulilah Desa Bojong bisa ikut memeriahkan dan mensukseskan MTQ tingkat Kecamatan Cikupa ke 12 di Desa Talaga dan alhamdulilah Desa Bojong dapat meraih hasil yang tidak mengecewakan.

“Kami berharap di tahun mendatang prestasi Desa Bojong harus lebih baik lagi dari tahun ini,” harap keluarga dari salah satu kafilah Desa Bojong yang enggan disebutkan namanya.

Setelah diumumkan para pemenang lomba MTQ, penutupan kegiatan MTQ ke 12 tingkat Kecamatan Cikupa, Camat Supriyadi resmi menutup kegiatan MTQ dilanjutkan dengan pemasangan kembang api yang menandakan kegiatan MTQ tingkat Kecamatan Cikupa ke XII resmi ditutup.