EcoNext Venture Baksos Edukasi dan Penghijauan Lingkungan di Tigaraksa

oleh -164 Dilihat
oleh
img 20240825 wa0033 11zon

TANGERANG, Revolusinews.com – EcoNext Venture yang bergerak di bidang daur ulang plastik tanpa batas yang ramah lingkungan mengadakan bakti sosial (Baksos) memberikan edukasi dan penghijauan lingkungan di kampung pinang RT 003/RW 004 Kelurahan Tigaraksa, Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang pada Minggu pagi (25/08/2024).

Selaku perwakilam EcoNext Venture, Muladi saat memberikan sambutan mengatakan, perusahaan yang bergerak di bidang daur ulang plastik tanpa batas berteknologi hijau dalam konteks perubahan iklim global menuju gaya hidup ramah lingkungan.

Masyarakat sangat antusias mengikuti senam sehat pada acara EcoNext Venture, salah satunya Aminah warga kampung pinang yang ditemui awak Media RNews mengucapkan “Alhamdulillaah saya dapat doorprize senang adanya acara yang diselenggarakan oleh Econext Venture,” tuturnya.

img 20240825 wa0023 11zon

Muladi juga memberikan secara simbolis berupa pohon, jambu, mangga, sengon, akasia dan bibit cabe kepada Ketua RT 003/RW 004 yang disaksikan oleh warga, tokoh masyarakat dan pemuda.

Acara tersebut dihadiri oleh kepala kelurahan Tigaraksa yang diwakili oleh ketua RT 003/RW 004, tokoh masyarakat, pemuda dan warga kampung Pinang.

No More Posts Available.

No more pages to load.