MAMVBR Pondok Aren Tangsel Terapkan  Ramadhan Masjid Romantis Bestari

oleh -82 Dilihat
oleh
img 20250307 wa0007 11zon

TANGERANG, Revolusinews.com – Sudah menjadi kegiatan rutin di bulan Ramadhan mengadakan buka bersama. Seperti halnya di Masjid Al Muhajirin Vila Bintaro Regensi (MAMVBR) menerapkan Masjid Romantis dan Masjid Bestari di Jalan Sumatra Perumahan Vila Bintaro Regensi Kelurahan Pondok Kacang Timur,  Kecamatan Pondok Aren Tangerang Selatan (Tangsel) pada Kamis (06/02/2025)

Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) MAMVBR Fajar Rhenzy Elaza sekaligus sebagai Ketua Panitia Ramadan mengatakan, selain  kegiatan Ramadhan pihaknya menerapkan masjid Ramah Orang Muda, Musafir, Anak Anak dan Tetangga Sekitar (Romantis) dan masjid Bersih, Sejuk, Tertib, Aman, Wangi Sepanjang Hari (Bestari).

Kegiatan Ramadhan di MAMVBR antara lain ; buka dan sahur bersama, tadarus dan khotmil Al Qur’an, kultum dan tarawih bersama, kajian Sabtu dan Ahad subuh, Qiyamullail, Ramdhan cup, penerimaan dan penyaluran (zakat, infaq, fidyah,sedekah, wakaf), santunan yatim dan dhuafa, malam takbiran dan ditutup dengan sholat Idul Fitri.

Sedangkan program yang diresmikan di bulan Ramadhan yakni ; peresmian pasar amal, peresmian MAMVBRMART, dan peresmian “Rumah Sehat Masjid” yang melayani ; totok punggung, ruqyah syar’iyyah, bekam, iTera, pelatihan sehat paripurna, madu, herbal dan probiotik. Rumah Sehat Masjid dikelola dan ditangani langsung oleh para dokter spesialis sesuai profesi dan keahliannya.

“Untuk berbuka puasa  setiap tahun secara rutin  sudah menjadikan tradisi disupport  dari 12 RT di wilayah RW 12, masing masing RT  mengirimkan menu takjil dan nasi box sebanyak 80 – 100 box , dilakukan selama  2 kali, sehingga totalnya ada 24 hari, kekurangannya biasanya disupport dari donatur,” ujarnya.

Salah satu jamaah Abu Gilang, menuturkan bahwa  kegiatan ini  sangat baik  sekali, bersinergi  dan melibatkan semua unsur dari masyarakat (ibu bapak dan pemuda), majelis taklim, Paud dan TPA MAMVBR,  Rumah Tahfidz, lembaga zakat dan beberapa instansi swasta lainnya.

“Semoga terus berlanjut, semakin menambah dan meningkatan ketaqwaan,  keimanan, keberkahan bagi seluruh warga VBR dan  sekitarnya”, tutupnya.