LEBAK,Revolusinews.com – Dalam rangka persiapan Lomba Desa Wisata Nasional (LDWN) tahun 2024 yang dilaksanakan kementerian desa PDTT, dengan pengelolaan wisata oleh BUMDES, Pemdes Sawarna dan BUMDES Warna Jaya, lakukan musyawarah persiapan dan pembagian tugas, bertempat di gedung Informasi Turism Centre ( ITC ) di area Wisata Pantai Putih Sawarna, Desa Sawarna, Kecamatan Bayah, Kabupaten Lebak, Peovinsi Banten, Kamis ( 19/9/2024).
Kegiatan lomba akan dilaksanakan pada tanggal 18 – 20 September 2024. Sementara, untuk jadwal penilaian wisata Desa Sawarna penilaian akan dilaksanakan pada hari Jum’at, tanggal 20 September 2024.
Kepala Desa Sawarna Iwa Sungkawa, S.Pd. mengatakan saat di temui di kantor BUMDES Warna Jaya, hari ini kita melakukan persiapan. Untuk kegiatan lomba desa wisata nasional (LDWN) 2024 Alhamdulillah Sawarna masuk di 15 besar mewakili Banten, satu satunya desa wisata yang pengelolaannya oleh BUMDES yang menjadi wakil Kabupaten Lebak dan Provinsi Banten, ucapnya.
Hari ini pembagian tugas masing masing tim, dimana dalam penilaian lanjutan kali ini dilakukan secara online melalui zoom. Terkait semua kegiatan itu berbasis video langsung, dan Alhamdulillah semua tim sudah kita petakan, dengan penugasan masing masing, semoga kekompakan yang di tunjukan oleh semua stakeholder, penggerak wisata baik itu BUMDES warna jaya, Pokdarwis, lembaga, pendamping desa, lifguard, dan masyarakat.
Semoga dalam perlombaan ini Sawarna bisa tembus mewakili Provinsi Banten jadi juara, dan manfaatnya mampu mendongkrak pariwisata Sawarna untuk lebih maju dan bisa membawa perubahan untuk kemajuan desa Sawarna, intinya kemajuan wisata Sawarna yang akan dinikmati oleh semua warga. Desa Sawarna sebagai pemanfaat dari kemjuan desa, pungkasnya.
Ditempat yang sama Direktur Bumdes Sawarna Jaya Jetri Andarka menyampaikan, perisiapan kali ini lebih kearah teknis pembagian tugas masing masing, sebab di lomba Desa wisata nasional ( LDWN ) ini semuanya akan masuk dalam penilaian dari muali administrasi pengelolaan, sarana prasarana, sarana penunjang wisata, transportasi kuliner, dan lain lain, beber Jetri.
Besok kita kebagian jadwal untuk persentasi dan akan di lakukan penilaian oleh tim dari Kemendes, agar semuanya maksimal dan hasilnya baik kita lakukan persiapan ini supaya matang, imbuhnya.
Sementara itu A Erwin Komara Sukma, selaku tokoh masyarakat yang juga mantan Kepala Desa Sawarna mengatakan, terkait Lomba Desa Wisata Nasional ( LDWN ) yang dilaksanakan Kemendes, Aa yakin Sawarna bisa juara pasalnya Sawarna punya history yang baik di tahun 2004 pernah jadi juara Desa Wisata Nasional peringkat ke tujuh, di tahun 2014 juga masuk di 5 besar desa wisata yang dilaksanakan Kemenpar, ucap Erwin.
Untu kegiatan Lomba Desa Wisata Nasional ( LDWN ) kali ini yang dilaksanakan kemdesa PDTT Aa yakin Desa Sawarna bisa juara, apalagi Aa lihat kekompakan semua elemen, baik BUMDES, Desa, Lembaga Desa Pokdarwis lifguard, dan yang lainnya, Aa yakin Sawarna akan berhasil mewakili Peovinsi Banten ke jenjang tingkat Nasional, mengharumkan nama baik Kabupaten Lebak dan Banten pada umumnya, ungkap Erwin.
Semoga kegiatan ini juga di suport oleh dinas-dinas terkait, baik Disbudpar, Bupati dan Gubernur, demi mengharumkan Provinsi Banten umunya, pungkas Wewin Komara Sukma. (*)