Semarak Hardiknas 2024 Kabupaten Pemalang, Wujud Komitmen Gerakan Merdeka Belajar

img 20240504 wa0000

PEMALANG, Revolusinews.com – Upacara peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2024 tingkat Propinsi Jawa Tengah berlangsung di Bundaran Alun-alun Kabupaten Pemalang.

Bertindak sebagai inspektur upacara Sekda Jawa Tengah, Sumarno yang diikuti oleh Bupati Pemalang beserta seluruh jajaran, perwakilan para guru SD, SMP, SMA/SMK dan para pelajar serta Mahasiswa se-Kabupaten Pemalang, pada Kamis (2/5/2024).

img 20240504 wa0001

Sekda Provinsi Jateng, Sumarno didampingi Bupati Pemalang Mansur hidayat membuka Launching Lomba Kompetensi Siswa (LKS) SMA dan SMK ke-32 dan Stand Pameran Produk Provinsi Jawa Tengah Tahun 2024 di tandai dengan sirine yang berlangsung di area Gedung DPRD Kabupaten Pemalang dibarengi dengan kemeriahan sajian pertunjukan seni diseputar Alun-alun.

Dirangkaian Hardiknas, Sekda Propinsi Jawa Tengah, Sumarno didampingi Bupati Pemalang, Mansur Hidayat menyerahkan penghargaan untuk insan pendidikan berprestasi Nasional dan Internasional sekaligus pengukuhan Tim Pencegahan dan Penanganan Kekerasan (TPPK) di satuan pendidikan.

Di kesempatan itu, Mansur Hidayat menyampaikan terima kasih kepada Kepala Dinas Pendidikan Jawa Tengah yang telah memberi kepercayaan kepada Kabupaten Pemalang sebagai pusat kegiatan Hardiknas 2024 tingkat Provinsi.

” Terima kasih kepada Kepala Dinas Pendidikan Jawa Tengah yang telah memberi kepercayaan pada kami sebagai pusat kegiatan Hardiknas 2024 dan kegiatan LKS SMK ke-32 tingkat Provinsi di Kabupaten Pemalang.

Kegiatan ini sangat bagus juga dapat memotivasi khususnya di Kabupaten Pemalang untuk selalu berkreasi serta berinovasi guna memberikan yang terbaik bagi bangsa dan negara,” jelas Bupati Pemalang

Semarak Hardiknas 2024 di Kabupaten Pemalang merupakan wujud komitmen gerakan merdeka belajar agar kita mampu menunjukkan karya dan kreativitas untuk dapat bersaing secara nasional maupun internasional.

Kami berharap dengan diselenggarakannya Lomba Kompetensi Siswa (LKS) di Kabupaten Pemalang dapat berimplikasi terhadap pertumbuhan ekonomi khususnya pada ekonomi per-hotelan dan kuliner,” pungkasnya.