Dakum DLHK Banten Akan Turun Ke Lokasi Kapal Tongkang Terdampar Di Perairan Bayah

oleh -456 Dilihat
20240802 153452 11zon 11zon

LEBAK,Revolusinews.com – Peristiwa terdamparnya Tagbout dan Kapal Tongkang
TB AMURANG BG MANALINES 815 bermuatan batu bara 7.354 MT di perairan laut Bayah tidak luput dari perhatian Ketua Karang Taruna Kecamatan Bayah, Kabupaten Lebak, Yoga Gunawan, Jum’at (02/8/2024).

Yoga mengungkapkan, ia bersama warga Bayah mengkhawatirkan dampak pencemaran dari tumpahnya ribuan ton batu bara di pantai laut Bayah ini terhadap biota laut juga kesehatan.

Menurut Yoga, dari senyawa yang terkandung di batu bara yang jatuh ke lautan ini dapat berinteraksi dengan senyawa yang ada di lingkungan laut. Karena, batu bara ini mengandung senyawa kimia arsenik, timbal, merkuri, kromium dan lainnya.

20240802 153503 11zon 11zon

Dari kandungan merkuri yang berada di batu bara yang jatuh ke laut dapat berpotensi melepaskan logam berat, sehingga akan berdampak terhadap kehidupan biota laut juga di khawatirkan berdampak terhadap kesehatan manusia.

Karena, lanjut Yoga. Apabila ikan di laut sudah terkontaminasi dengan logam berat, maka seseorang yang mengkonsumsi ikan yang tercemar kandungan merkuri dikhawatirkan dapat menyebabkan gangguan kesehatan atau dampak buruk lain bagi kesehatan manusia.

“Untuk itu saya berharap kepada pihak pemilik barang DLH Lebak, DLHK Provinsi Banten dan pihak terkait, agar secepatnya melakukan evakuasi kapal tongkang yang masih bermuatan sedikit sisa batu bara dan tagbout terdampar ini untuk meminimalisir terjadinya pencemaran di perairan laut Bayah,” pungkas Yoga Gunawan.

Saat media RNews mengkonfirmasi dan minta penjelasan terkait ribuan ton batu bara yang tumpah di lautan Bayah ini akan menimbulkan pencemaran atau tidak, Kabid Penataan dan Peningkatan Kapasitas Lingkungan Hidup Kabupaten Lebak, Erik Indra Kusuma, ST., MA. mengaku belum mendapat informasi lebih lengkap dan hanya baru tahu dari media online.

20240802 090749 11zon 11zon

“Informasinya baru diterima sore ini via media online, belum ada informasi lebih lengkapnya.

Pencemaran harus ada pembuktian, uji laboratorium sampel air laut diantaranya.

Siap nuhun infonya, coba kami koordinasi juga dengan DLHK Provinsi, untuk kewenangan industri semen terpadu sekarang di Pemerintah Provinsi,” terang Erik via pesan singkat WhatsApp, Jum’at (02/8/2024).

Dan saat wartawan menginformasikan peristiwa tersebut, melalui pesan WhatsApp, Kadis DLHK Provinsi Banten, Wawan Gunawan menyampaikan, akan menerjunkan Dakum ke lokasi kejadian.

“Baik nanti Dakum turun” ujarnya singkat.(*)

No More Posts Available.

No more pages to load.