CILACAP, Revolusinews.com – Setelah 31 tahun berdiri, PT Kilang Pertamina Internasional RU IV Cilacap melakukan pembaharuan Tugu Lilin dengan diganti nama menjadi Sakanti Dahana Patra yang ditandai dengan acara groundbreaking di Area Tugu Lilin, Simpang Tiga Gumilir, Cilacap Utara pada Senin (22/7/2024).
Seperti diketahui, Tugu Lilin yang terletak di pertigaan Gumilir sering dijadikan acuan sekaligus penanda arah dan sebagai salah satu landmark Kabupaten Cilacap.
General Manager PT. Kilang Pertamina Internasional RU IV Cilacap, Edy Januari Utama mengatakan, Tugu Lilin yang lama dibangun oleh Pertamina Unit Pengolahan IV Cilacap dan diresmikan tanggal 16 Agustus 1993. Bangunan tugu yang lama dinilai sudah tidak aman karena banyak terdapat korosi dan dikhawatirkan membahayakan pengendara yang melintas di sekitarnya.
“Desain yang baru ini saya harap dapat menggambarkan sinergi dan kolaborasi antara PT. Kilang Pertamina Internasional RU IV Cilacap dengan Forkopimda Kabupaten Cilacap, juga terdapat bunga wijayakusuma sebagai legend icon”, jelas Edy.
Sebagai landmark yang baru, Tugu Lilin akan dibangun setinggi 16,35 meter dengan mahkota dan kobaran api pada bagian atasnya. Selain itu, desain Tugu Lilin dibuat lebih modern dan artistik serta memuat unsur budaya dan alam Kabupaten Cilacap.
“Terkait nama Tugu Lilin yaitu Sakanti Dahana Patra memiliki arti api dan cahaya yang diharapkan akan bermanfaat bagi Kabupaten Cilacap kedepannya,” terang Edy.
Menanggapi hal tersebut, Pj. Bupati Cilacap Awaluddin Muuri menyampaikan apresiasinya kepada PT. Kilang Pertamina Internasional RU IV Cilacap yang telah memberikan CSR (Corporate Social Responsibility) dalam pendanaan pembangunan Tugu Lilin.
“Desain tugu lilin yang baru akan semakin memperindah lingkungan di sekitar dan menjadi citra positif bagi Kabupaten Cilacap, semoga kedepannya KPI RU IV dan Pemkab Cilacap dapat senantiasa bersinergi dalam mendukung pembangunan yang berkelanjutan”, ungkap Pj. Bupati.
Proses pembangunan Tugu Lilin dimulai sejak awal tahun 2024 dimulai dari proses desain yang sudah melalui persetujuan pihak PT. Kilang Pertamina Internasional RU IV Cilacap dan Forkopimda Kabupaten Cilacap dan ditargetkan selesai pada akhir tahun ini