PT Tualang Raya Perbaiki Akses Jalan Desa Sejudo yang Rusak

pt tualang raya revolusinews

ACEH TIMUR, Revolusinews.com – Sebagai bentuk kepedulian terhadap akses jalan masyarakat, PT Tualang Raya memperbaiki jalan yang rusak di Desa Sejudo, Kecamatan Pante Bidari, Kabupaten Aceh Timur.

Kepada Revolusinews.com pada Kamis (20/10/2022), Masyarakat Desa Sejudo, Alamsyah mengatakan, bahwa sebelumnya kondisi sepanjang jalan lintas Desa Sejudo rusak parah akibat faktor hujan deras sehingga mengakibatkan badan jalan ketimbun longsor.

“Adanya rusaknya jalan di desa kami melaporkan kepada kepala Desa Sejudo Abidin selaku orang no 1 di desa yang seterusnya kami bersama kepala desa mendatangi pihak perusahaan PT. Tualang raya untuk memohon bantuan agar jalan tersebut dapat diperbaiki,” kata Alamsyah.

“Kami masyarakat Desa Sejudo mengucapkan terimakasih kepada pimpinan perusahaan PT. Tualang raya yang telah peduli dengan perbaikan jalan masyarakat Desa Sejudo yang selama ini hancur akibat faktor alam yang tidak kondusif sehingga membuat badan jalan ketimbun longsor,” imbuhnya.

Sementara itu, Manager PT Tualang Raya, Said Amad setelah mendapatkan laporan dari masyarakat dan Kepala Desa Sejudo langsung menanggapi dan menurunkan alat berat jenis exavator (Beco) untuk membantu memperbaiki jalan masyarakat yang ketimbun longsor tersebut pada Kamis (20/10/2022).

Berdasarkan pantauan di lapangan, membenarkan adanya badan jalan ketimbun longsor akibat derasnya curah hujan saat ini yang terus mengguyuri Desa Sejudo. Selain itu, pihak rekanan perusahaan PT. Tualang raya membantu memperbaiki jalan tersebut hingga selesai.

No More Posts Available.

No more pages to load.