Semrawutnya Kabel Tiang Listrik Mengakibatkan Kebakaran di Gandasari

kebakaran listrik di gandasari

TANGERANG, Revolusinews.com – Semrawutnya kabel tiang listrik berdampak korsleting hingga mengakibatkan terjadinya kebakaran di depan Kelurahan Gandasari, Kecamatan Jatiuwung, Kota Tangerang, Banten pada Sabtu (08/10/2022) pukul 07.30 WIB.

Dalam keterangannya, Ketua RT 007 Gandasari, Sukron Ma’mun mengatakan, kejadian kebakaran yang menghanguskan kabel-kabel di tiang listrik di Jalan Padjadjaran tepatnya depan Kelurahan Gandasari baru kali ini terjadi.

“Kebakaran ini sepertinya terjadi karena semrawutnya kabel-kabel yang tidak pernah diperhatikan oleh pihak terkait seperti PLN, Telkom, Pgn dan Wifi sehingga terjadi korsleting listrik atau mengadunya kabel yang satu dengan lainnya akibat kurang perawatan,” ucap Sukron.

Sukron Ma’mun meminta agar kejadian ini menjadi perhatian semua pihak agar tidak terjadi kembali.

“Kami sebagai pemangku wilayah mengingatkan kepada semua pihak terutama perusahaan, baik BUMN seperti PLN dan Telkom ataupun pihak swasta agar memperhatikan kabel-kabel yang semrawut di sepanjang Jalan Padjadjaran agar kejadian seperti ini tidak terulang kembali, karena membahayakan warga sekitar bahkan pengendara yang melintasi di sepanjang jalan Padjadjaran,” kata Sukron Ma’mun

Bahkan, Sukron Ma’mun akan melakukan upaya hukum jika pihak-pihak terkait tidak melakukan upaya perbaikan atau merapihkan kabel-kabel yang semrawut.

“Jika memang kawan-kawan atau pihak-pihak terkait yang mempunyai tanggung jawab tidak merapihkan kabel-kabel tersebut dan tidak melakukan upaya perapihan dalam waktu dekat, maka kami akan mengambil langkah hukum karena telah melanggar UU Nomor 38 Tahun 2004 Tentang Jalan dan PP 34/2006,” tegas Sukron Ma’mun menutup pembicaraannya.

No More Posts Available.

No more pages to load.