APBDes DD TA 2023 untuk Pembangunan Cor Beton Jalan Desa Kendayakan

img 20230909 wa0038

INDRAMAYU, Revolusinews.com –Pemerintah Desa (Pemdes) gunakan APBDes Dana Desa (DD) tahun anggaran 2023 untuk pembangunan cor beton jalan di Desa Kendayakan, Kecamatan Terisi, Kabupaten Indramayu, Provinsi Jawa Barat.

Dari pantauan RNews, ada 4 (Empat) lokasi jalan desa sedang dibangun cor beton meliputi jalan gang dan jalan Tempat Pemakaman Umum (TPU) dengan nilai anggaran yang bebeda dikerjajan oleh Tim Pelaksana Kegiatan (TPK) Desa Kendayakan dan disetiap lokasi pekerjaan sudah terpampang papan informasi kegiatan.

img 20230909 wa0036

Di lokasi pertama, pembanguan cor beton dengan volume panjang 43 Meter, lebar 2 Meter dan tinggi 0.15 Meter, yang berlokasi di jalan gang Pendi Blok B RT 006 RW 002. Dengan nilai anggaran Rp.32.206.000.

Pembangunan cor beton dilokasi kedua yakni di jalan gang RT Ranto Blok A RT 005 RW 001. Nilai anggaran pembangunan ini Rp.27.285.000. Dengan volume panjang 74 Meter, lebar 1,7 Meter dan tinggi  0,12 Meter.

img 20230909 wa0037

Lokasi yang ketiga, jalan gang Buyut Rakidin Blok A RT 004 RW 001. Pembangunan cor beton dengan volume panjang 64 Meter, lebar 2,3 Meter dan tinggi 0,12 Meter. Jumlah nilai anggarannya Rp.30.598.000.

Keempat di lokasi jalan Tempat Pemakaman Umum (TPU) Sudimampir Blok A RT 001 RW 001. Pembangunan cor beton ini senilai Rp.46.333.000. Dengan volume panjang 148 Meter, lebar 1,5 Meter dan tinggi 0,12 Meter.

img 20230909 wa0035

Saat ditemui RNews, Kepala Desa Kendayakan Agung Prayitno membenarkan bahwa ada 4 (Empat) lokasi kegiatan yang sedang dibangun cor beton,

“Lokasi kegiatan di blok A, ada 3 (Tiga) dan di Blok B ada 1 (Satu). Sumber anggaran yang digunakan dari APBDes Dana Desa tahun anggaran 2023.

Mudah-mudahan, pembangunan cor beton ini dapat dinikmati oleh masyarakat Desa Kendayakan,” kata Agung Prayitno, dikediamannya pada Sabtu (9/9/2023) sekira 20.48 WIB.

Ia berharap, dengan adanya pembangunan cor beton jalan di desanya, semoga dapat meningkatkan laju ekonomi masyarakat Desa Kendayakan.

“Jalan desa masih banyak yang belum dibangun, ditahun ini baru ada 4 (Empat) lokasi jalan yang sedang dibangun. Untuk tahun 2022 lalu, pembangunan jalan di Blok Darim, jalan yang dulu dibangun sekarang kondisinya sudah pada rusak, makanya sekarang ini dibangun lagi,” jelasnya dengan menutup pembicaraan.

No More Posts Available.

No more pages to load.